berantasonline.com (Jakarta) – Turnamen Taekwondo Kapolri Cup 2018 yang berlangsung di GOR Popki Cibubur Jl Karya Bakti RT 08/RW 07, Ciracas, Jakata Timur, ditutup Minggu (16/09).
Penutupan turnamen taekwondo memperbutkan piala Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian ini dihadiri Menpora Imam Nahrowi dan Kapolda Metro Jaya Irjen Polisi Idham Azis.
Rilis yang diterima menyebutkan, Kapolres Bogor AKBP Andi M Dicky selaku pembina Cabor Taekwondo Polda Jabar menerima penghargaan untuk Juara Umum 1 katagori TNI-Polri.
Kontingen Taekwondo Polda Jabar mengirimkan 10 atlit berhasil mengumpulkan 6 mendali yang terdiri dari 3 mendali emas, 2 mendali perak dan 1 mendali perenggu.
(Sam)