Paoji Nurjaman Kembali Dilantik Jadi Anggota DPRD Kab Sukabumi Periode kedua, Akan Teruskan Perjuangan

6

berantasonline.com (Sukabumi)

Politisi PDI Perjuangan, Paoji Nurjaman, kembali dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi Periode 2024-2029. Pelantikan digelar di Gedung DPRD Kabupaten Sukabumi Palabuhanratu, Senin (05/08/2024).

Pelantikan tersebut merupakan periode kedua bagi Paoji Nurjaman menduduki kursi wakil rakyat dan mengemban amanah dari masyarakat Daerah Pemilihan V Kabupaten Sukabumi.

Paoji menyampaikan komitmennya untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) yang diemban.

“Saya berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat dan partai. Saya berjanji akan terus bekerja keras untuk mewujudkan aspirasi yang telah disampaikan kepada saya,” ujarnya usai mengikuti pelantikan.

Paoji menegaskan bahwa dirinya akan fokus pada program-program yang pada periode sebelumnya belum terealisasi.

“Satu periode lalu belum cukup untuk menjawab berbagai aspirasi, saya akan memastikan bahwa setiap aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat dapat diakomodasi dan diperjuangkan sesuai tupoksi DPRD,” tandasnya.

(Alex/Ris)