Cegah Penyelewengan Dana BOS, Disdik Kabupaten Sukabumi Gelar Road Show Bimtek ARKAS Ke Setiap Sekolah

14

berantasonline.com (Sukabumi)

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Sukabumi menggelar Road Show ke setiap sekolah, hal itu dilakukan demi mengantisipasi penyelewengan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

Plt Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Sukabumi, Jujun Juaeni mengatakan, pelaksanaan Road Show dilaksanakan pada Senin (04/09/2023) di Cibadak tersebut, guna memperkuat pencegahan penyelewengan dana BOS, dan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan satuan pendidikan, termasuk TK atau PAUD, SD dan SMP, terhadap aturan dan tata kelola dana BOS.

“Dari semua Kecamatan yang tersebar di Kabupaten Sukabumi, kami baru melakukan Road Show kegiatan ini di wilayah Kecamatan Cibadak dan Kecamatan Jampangkulon,” ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa (12/09/2023).

Lebih lanjut Jujun mengungkapkan, salah satu yang dilaksanakan dalam Road Show tersebut adalah Bimbingan Teknis (Bimtek) ARKAS guna membahas soal sinkronisasi penggunaan Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dengan pengelolaan dana BOS.

“Disdik Kabupaten Sukabumi menegaskan bahwa penggunaan Dapodik yang akurat dan terkini sangat penting untuk memantau dan mengendalikan penggunaan dana BOS secara efektif dan tepat sasaran,” ungkapnya.

Selain itu, sambung Jujun, dalam Road Show ini juga dilakukan pelatihan penyusunan Rencana Kerja Anggaran Sekolah (RKAS) dan penggunaan dana BOS yang berkinerja. Tujuannya adalah untuk membantu dan membekali Kepala Sekolah serta pengelola dana BOS dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan dalam menyusun rencana kerja.

“Selain itu, hal ini juga untuk mengoptimalkan penggunaan dana BOS, guna mencapai kinerja yang optimal,” imbuhnya.

Bukan hanya itu, lanjut Jujun, dalam pengawasan dan pengendalian kegiatan sekolah, agar sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Maka, Disdik Kabupaten Sukabumi juga mengundang Dewan Pendidikan dan Komite Sekolah untuk mengadakan rapat koordinasi.

Rapat ini bertujuan untuk membahas dan mendapatkan masukan serta kontrol dari stakeholder terkait dalam penggunaan dana BOS dan penyelenggaraan pendidikan secara umum. Melalui Road Show dan Rapat Koordinasi diharapkan kesadaran dan kepatuhan terhadap aturan dan tata kelola dana BOS dapat semakin ditingkatkan.

“Kami berkomitmen untuk menjaga integritas dan transparansi dalam pengelolaan dana BOS,” pungkasnya.

(Alex/Ris)