Berantasonline.com (Pesisir Barat) – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pesisir Barat berikan bantuan kepada Iqbal Tupail (15) warga pekon Tanjung Setia kecamatan Pesisir Selatan.
Iqbal Tupail merupakan anak yatim piatu yang putus sekolah karena mengalami sakit sejak lahir. Selain karena penyakit di deritanya faktor ekonomi keluarga juga menjadi penyebab Iqbal tidak bisa menyelesaikan pendidikannya. Saya hanya sekolah sampai kelas tiga SD ucap Iqbal kepada wartawan didampingi saudaranya dan Peratin Tanjung Setia Iswandi, Selasa (28/2/2023).
Disampaikan Agustiawan saat mengunjungi kediaman Iqbal, kedatangan dirinya ke kediaman Iqbal dan keluarganya, selain ingin melihat langsung kondisi Iqbal yang mengalami sakit pada mata dan pembengkakan dibagian pipinya, kunjungan ketua PWI Pesisir Barat dan beberapa anggotanya bermaksud memberikan motifasi kepada Iqbal, “Walau dalam keadaan sakit kita harus tetaplah bersemangat dan berkarya. Semoga ananda Iqbal segera oleh Alloh diberikan kesembuhan, ucapnya.
Selainkan memberikan motifasi kepada Iqbal dan keluarga untuk tetap semangat dan berkarya dikunjungan tersebut ketua PWI Pesisir Barat didampingi beberapa anggotanya juga menyerahkan Tali Asih berupa sembako dan Uang.
(Benk)