Jembatan Maut Hajasari Dapat Perhatian Staf Ahli Walikota Bogor

46

Bogor, BERANTAS

Staf Ahli Walikota Bogor. H. Sahlan Rasidi bersilaturahmi dan mengunjungi jembatan maut yang lama terabaikan, diharapkan kunjungan Sahlan ada perhatian Pemerintah Kota Bogor atau Dinas terkait yang membidangi infrastuktur jalan umum/PUPR.

Sahlan sangat prihatin, dalam kunjungannya ia menjelaskan, “Kunjungan saya secara pribadi sekaligus mantan Camat Selatan dan sekarang sebagai staf ahli walikota bidang Pemerintahan, hukum dan politik. Saya mendapat WA dari warga RW 1dan Ketua RW 5, memohon kepada saya agar dapat bersilaturahmi sekaligus kesediaan untuk melihat kondisi jembatan di RT 3 RW 5 dan Alhamdulillah berkesempatan silaturahmi”, ujarnya, Selasa (9/11).

“Begitu melihat langsung saya, Selaku warga Bogor Selatan sangat prihatin melihat kondisi jembatan yg terbuat dari bambu yang merupakan sarana masyarakat untuk pergi ke sekolah maupun keperluan ke Kantor Kelurahan, karena jembatan tersebut berada kurang leboh 30 meter dari Kantor Kelurahan,” katanya.

“Untuk memperbaiki jembatan perlu diusulkan melalui Musrembang walaupun sejak 2008 yg lalu selalu diusulkan menurut Ketua LPM Acil namun belum ada realisasinya”, imbuh Sahlan.

“Insya Allah Saya selaku Staf Ahli akan membantu usulan agar menjadi prioritas.” katanya.

Sementara itu Menurut informasi Ketua LPM Acil jembatan tersebut pernah di tinjau oleh Walikota, Anggota DPRD Kota tapi sampai saat ini nihil hasilnya. Untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.

Sahlan menyarankan untuk di ganti dengan jembatan bambu yg baru, “Kami atas nama warga berharap penuh pada Staf Ahli Sahlan dapat menjembatani pada Pemerintah Kota untuk diperbaiki”, pungkasnya.

(Ii Syafri/red.23)