Jalan Letnan Sukarna Ciampea Rusak Parah Lama Tidak Tersentuh Perbaikan

31

Bogor. BERANTAS

Jalan Letnan Sukarna Ciampea Bogor yang merupakan akses penghubung Kecamatan Rancabungur dan Kecamatan Ciampea kerusakannya sangat parah dan mengkhawatirkan.

Belum lagi kemacetan akibat pasar liar (pasar lama ciampea) yang menyita bahu jalan, setiap hari membuat pengemudi roda dua dan roa empat tersiksa, mereka berjam-jam antri menunggu kemurahan hati Pa Ogah yang “berdinas” mengatur lalu lintas, sementara Petugas Polsek Ciampea yang kantornya tidak jauh dari sana sepertinya tidak mau tahu.

Pemda Kabupaten Bogor dalam hal ini Dinas PUPR dan Polisi Pamong Praja seharusnya segera turun tangan mengatasi keadaan. Apalagi saat ini musim penghujan keadaan semakin parah.

(Ario/Dod/red.01)