Kadinsos Kota Bogor Kunjungi Rusunawa Menteng Asri Berbagi Nasi Box

44

Bogor, BERANTAS

Warga Rusunawa Menteng Asri, Bogor Barat, Jumat pagi (10/9) disambangi Kepala Dinas Sosial Kota Bogor H. Fahrudin, S.Pd untuk sekedar bersilaturahmi sekaligus menyerahkan makanan nasi box.

Kedatangan Kadinsos dihari Jumat yang penuh barokah itu berlangsung singkat, disambut sesepuh DKM Al’Ikhlas Rusunawa, Abah Ii.

“Ini suatu prilaku yg sangat terpuji, seorang muslim memang harus peduli terhadap warga yg terkena dampak pademi Covid’19 seperti para penghuni Rusunawa Menteng Asri”, ujar Abah Ii.

“Ini bentuk kepedulian saya di hari jumat ini, semoga barokah dan manfaat, jangan lupa agar kita harus selalu menjaga kesehatan”, kata Fahrudin yang akrab disapa Pak Fahmi sambil menyerahkan beberapa kantong berisi nasi box.

(Ii Syafri/red.23)