berantasonline.com (Sukabumi) – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Tahun 2021 Kodim 0607/Kota Sukabumi sudah memasuki hari ke-23 dengan sasaran Pembangunan Fisik yaitu Pembangunan Jembatan dengan lebar 4,5 meter dan panjang 12,7 meter, dengan progres sudah mencapai 85%.
Dalam rangka kunjungan kerja, Asisten Teritorial (Aster) Panglima TNI Mayjen TNI Madsuni, S.E. beserta tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) yang didampingi Dandim 0607/Kota Sukabumi Letkol Inf Danang Prasetyo Wibowo, M.I.Pol. sambangi lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Tahun 2021 Kodim 0607/Kota Sukabumi yang dilaksanakan di Kampung Kebonpanjang Desa Sundawenang Kecamatan Parungkuda Kabupaten Sukabumi, Kamis (25/03/2021).
“Saya bangga dengan hasil Program TMMD ini, semua pekerjaannya diluar dugaan”, singkatnya.
Dalam kunjungannya, Aster tinjau langsung semua kegiatan yang dilaksanakan TMMD seperti pengerjaan Tanggul Penahan Tanah (TPT) jalan, dengan progres sudah mencapai 90% dengan panjang 50 meter dan lebar 4 meter dan Pengerjaan pengupasan jalan dengan progres sudah mencapai 85% panjang 50 meter lebar 4 meter dengan volume pengupasan 185 kubik serta Rutilahu dengan jumlah 20 unit, sudah dikerjakan prosentase mencapai 90%.
Sementara itu ada beberapa kegiatan non fisik yaitu Penyuluhan Kesehatan, Penyuluhan Peternakan, Penyuluhan Keagamaan, Penyuluhan Pendidikan, Penyuluhan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara, Penyuluhan Pertanian serta Penyuluhan Binmas.
Di akhir kunjungan, Aster Panglima TNI membagikan sembako kepada warga sekitar dan melakukan peninjauan Posko PPKM Skala Mikro di Kantor Desa Sundawenang.
Hadir dalam kegiatan tersebut Letkol Kav Mujahidin Waaster Dam III/Siliwangi, Letkol Inf Oom Sahrojad Tim Wasev TMMD, Kapten Inf A. Amin Dankisatgas TMMD, Kapten Inf Jupriyono Danramil 0712/Parungkuda, Para Perwira Kodim 0607/Kota Sukabumi, Ipda Sopiyan Polsek Parungkuda, H. Amir Hamzah Camat Parungkuda, dan Wahid Kepala Desa Sundawenang.
(Riswan)