Laksanakan Instruksi Bupati, Desa Sentul Babakan Madang Disiram Disinfektan

109

berantasonline.com Bogor

Dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 diwilayah Desa Sentul Kecamatan Babakan madang Kab Bogor, jajaran Pemerintah Desa Sentul dibawah komando langsung Kades H. Alek Sandi Ridwan, S.IP dibantu Muspika dan Dinas Damkar Kab. Bogor melakukan penyiraman massal disinfektan di seluruh wilayah desa sentul.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, jajaran dari bogorindo serta tokoh masyarakat. Penyiraman dilakukan di sejumlah rumah ibadah, pemukiman warga, pertokoan, dan jalan-jalan desa.

Dalam kesempatan tersebut, Alek mengajak dan menghimbau kepada seluruh warga untuk senantiasa menjaga kebersihan lingkungan.

“Diwilayah Sentul Alhamdulillah belum ada kasus terkena covid 19, namun demikian saya kembali perpesan kepada warga yang mau melakukan kegiatan ibadah seperti sholat berjamaah di masjid – masjid untuk sementara dilakukan dirumah saja”, ujarnya.

Alek menambahkan, untuk kegiatan penyemprotan disinfektan di masjid dan perkampungan, pihaknya mendapat dukungan penuh dari para ketua RT dan pengurus masjid.

Penyemperotan dilakukan sesuai dengan instruksi Bupati dan Satgas COVID jabar, Alek juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak beraktvitas di luar rumah dan berkumpul – kumpul serta menghindari kerumunan masa yang melibatkan banyak orang.

(Wiwin/red.3)