Presiden Resmikan Ruas Jalan Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung

54

berantasonline.com (Lampung) – Presiden Joko Widodo, Jum’at petang (15/11) meresmikan mulai berperasinya Jalan Tol Ruas Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung Sumsel.

Peresmian dipusatkan di gerbang Tol Simpang Pematang Km 240 Desa Mulya Agung Kecamatan Simpang Pematang Kabupaten Mesuji Lampung. Ruas Jalan Tol yang diresmikan yakni Terbanggi Besar-Pematang Panggang sepanjang 112 Km dan Pematang Panggang-Kayu Agung mencapai 77 km.

Dengan diresmikannya Jalan Tol tersebut maka waktu tempuh Terbanggi Besar-Kayu Agung Palembang hanya kisaran 3 jam kalau sebelumnya melalui jalan lama Terbanggi Besar-Palembang bisa mencapai 10 jam lebih.

Rombongan Presiden Joko Widodo berangkat dari Lanud Halim Perdana Kusuma Jakarta, Jum’at pagi (15/11) pukul 08.10 Wib. Tampak mendampingi Presiden yakni Mensesneg Pratikno, Menteri BUMN Eric Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimulyo dan Staf Khusus Fajrul Rachman.

Selama di Lampung Presiden didampingi Gubernur Lampung Arinal Junaidi para Pejabat Forkopimda Provinsi Lampung. Presiden Joko Widodo pada Jum’at malam (15/11) langsung bertolak ke Solo Jawa Tengah guna menjenguk kalahiran cucunya di RS PKU Muhammadiyah. (bust)