Perluasan TPU Desa Citapen Ciawi Berjalan Mulus

637

berantasonline.com (Bogor) – Swadaya murni Warga RT 03 RW 03 Desa Citapen Kecamatan Ciawi Kabupaten Bogor berhasil mewujudkan tempat pemakaman umum (TPU), setelah sebelumnya dilaksanakan musyawarah pengumpulan bantuan donatur.

Pembangunan dan pembelian lahan TPU berawal dari usulan Ketua RT03/03 Eda Solahudin, Tokoh masyarakat, Syaifudin, BPD Desa Citapen Lukman, dan Jama’ah masjid jami Al-Hilim.

Sampai saat ini lahan TPU tersebut telah di miliki warga dan mulai membangun akses jalan TPU, “Berkat niat, kerja keras dan keiklasan kita bersama warga selama tiga bulan, tanpa ada bantuan pemerintah, Alhamdulillah akhirnya berhasil membeli tanah untuk kepentingan pemakaman umum,” ungkap Ketua RT 03/03 Desa Citapen, Eda Solahudin kepada wartawan berantasonline.com (rabu 12 juni 2019) di lokasi TPU.

Pjs. Kepala Desa Citapen, Misbah Falah sangat mendukung upaya pengadaan lahan TPU yang bersumber dari hasil swadaya murni warga, “Saya acungi jempol buat warga RT 03 RW 03 yang mampu membeli lahan pemakaman, dari hasil swadaya, karena kita dari pihak pemerintahan Desa Citapen belum bisa membantu untuk pembelian lahan untuk makam umum,” ungkapnya.

Ia mengatakan, Pemerintahan Desa Citapen secepat mungkin akan melaksanakan pembangunan akses jalan warga kampung menuju kearah TPU, “Karena anggarannya tidak ada untuk pembelian tanah makam jadi kami belum bisa, tetapi untuk pembangunan akses jalan akan kami percepat, terlihat dari sekarang kami sedang membangun Tembok Penahan Tebing (TPT) diwilayah RT 03/03 yang nantinya bisa dibangun jalan menuju arah makam,” tuturnya.

(Zulkarnain/Helmi)