Trauma Healing Satlantas Polres Bandung Beri Dukungan Psikologis Bagi Korban Kecelakaan

296
Anggota Polwan Satlantas Polres Bandung berdialog dengan korban luka Bus Kramat Jati, di RSUD Cicalengka.

berantasonline.com (Bandung) – Menyusul tragedi kecelakaan lalu lintas tunggal yang dialami sebuah Bus Kramat Jati nopol D 1591 AF di Jl. Raya Bypass Cicalengka, Rabu pagi (6/2) sekitar pukul 04.00 Wib, yang mengakibatkan jatuhnya korban meninggal dunia dan luka-luka.

Jajaran Satlantas Polres Bandung yang dipimpin Kasatlantas AKP Hasby Ristama melaksanakan kegiatan Trauma Healing yang merupakan bentuk dukungan psikologis bagi para korban kecelakaan tersebut, melibatkan sejumlah personel Polwan Satlantas Polres Bandung, dimulai sejak Pukul 09.30 Wib di RSUD Cicalengka.

Dalam kegiatan tersebut nampak dihadiri Dirlantas Polda Jabar Kombes Pol. Prahoro Tri Wahyono didampingi Kapolres Bandung AKBP Indra Hermawan, KBO Satlantas Polres Bandung, para Kanit dan puluhan Anggota.

Kasatlantas Polres Bandung, AKP Hasby Ristama kepada berantasonline.com mengatakan, kegiatan trauma healing tersebut merupakan terobosan baru yang dilakukan jajarannya.

“Kegiatan ini merupakan pertama kalinya di Indonesia, dimana petugas kepolisian disamping melaksanakan upaya evakuasi korban kecelakaan kemudian dilanjutkan dengan trauma healing sebagai upaya untuk memberikan ketenangan dan membantu pemulihan jiwa korban laka lantas, sehingga diharapkan tidak menjadi traumatik yang berkepanjangan bagi seluruh korban”, ujar Hasby.

(Indrawan)